Milenianews.com, Bogor– Hari Jumat, 15 Desember 2023 merupakan hari bersejarah bagi siswa-siswi SD Bina Insani Bogor karena bisa tampil diacara Munaslub APEKSI yang dihadiri oleh Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo; Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg) Pratikno; PJ. gubernur Jawa Barat; para walikota seluruh Indonesia; para pejabat pemerintah kota Bogor; dan para ASN di lingkungan Kota Bogor.
APEKSI (Asosiasi Pemerintahan Kota Seluruh Indonesia) yang merupakan perkumpulan para walikota di Indonesia, beranggotakan 98 orang. Kegiatan ini diselenggarakan di gedung Puri Begawan Kota Bogor, dengan agenda utama Musyawarah Nasional Luar Biasa (Munaslub). Munaslub APEKSI kali ini istimewa karena dihadiri dan dibuka oleh Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo. (Jokowi)
Kepala SD Bina Insani, Dra. Eka Rafikah menyampaikan beberapa hal. Pada kesempatan ini tim paduan suara Sekolah Bosowa Bina Insani (unit SD Bina Insani) diberi kesempatan untuk tampil dalam acara tersebut. Tim paduan suara (padusa) SD Bina Insani diberi amanah oleh Dinas Pendidikan Kota Bogor untuk tampil di acara tersebut.
“Awal mula informasi penugasan ini ketika Bapak Kabid SD menyampaikan informasinya, setelah itu dilakukan diskusi dengan tim ekstrakurikuler, manajemen, dan tim guru, maka diputuskan SD Bina Insani siap tampil di acara Munaslub APEKSI,” kata Eka Rafikah dalam rilis yang diterima Milenianews.com.
Eka menambahkan, kesempatan dan kepercayaan yang diberikan Dinas Pendidikan kota Bogor merupakan satu anugrah bagi SD Bina Insani. Sebab, tim padusa SD Bina Insani bisa tampil di acara nasional, dihadapan presiden, menteri, para walikota seluruh Indonesia, para pejabat Pemerintah Kota Bogor, dan para ASN di lingkungan Kota Bogor.
“Pada penampilan padusa ini, tim padusa SD Bina Insani menyanyikan tiga lagu yaitu Manuk dadali, Raise Me Up, dan Persahatan. Pembukaan diawali dengan nembang pupuh kinanti yang dilantunkan seorang juara nembang pupuh putra tingkat kota Bogor dan finalis tingkat Jawa Barat dan Banten,” paparnya.
Setelah tim padusa selesai tampil, Presiden Jokwi, dan wali kota Bogor naik ke panggung untuk berfoto bersama anak-anak. “Ini merupakan momen terindah dan tak akan terlupakan oleh tim padusa karena bisa berfoto bersama dengan pemimpin mereka,” tutur Eka.
Ia pun mengungkapkan rasa terharunya. “Bagi saya, menyaksikan siswa SD Bina Insani berfoto dengan presiden merupakan kali kedua. Sebelumnya, tahun 2024, saya menyaksikan seorang siswi SD Bina Insani bernama Fathia Prinastiti S. meraih medali emas dalam kompetisi Olympiade Sains Nasional di Pekanbaru, Riau. Fathia berkesempatan untuk berfoto dengan Megawati yang kala itu menjabat sebagai presiden. Kebanggaan bagi pendidik jika peserta didiknya mendapat momen berharga dalam hidupnya,” ungkapnya.
Beberapa orangtua murid yang hadir menyampaikan pesan dan kesannya. “Alhamdulillah sebagai orangtua, sangat bangga bisa melihat anak-anak perform dalam satu grup paduan suara. Luar biasa semangat dan perjuangan anak- anak yang hanya berlatih dalam waktu yang singkat, hanya beberapa hari. Yang paling istimewa, acara ini juga dihadiri oleh Presiden Jokowi, tentunya menambah kebanggaan kami. Kamai bahagia dan terharu, anak-anak bisa tampil dengan baik, sukses dan kompak. Semoga anak-anak bisa menambah pengalaman dengan mengikuti ¬event-event selanjutnya. Terus berlatih agar semakin lebih baik lagi,” ungkap mama Abi dan Monika, ibu Widya di sela-sela acara.
“Suatu kebanggaan sebagai orangtua, melihat anak-anak mendapatkan kesempatan bernyanyi didepan Bapak Presiden. Perjuangan anak-anak berlatih sekitar empat jam, setiap harinya selama seminggu berturut-turut pun terbayarkan. Insya Allah kedepannya anak-anak Paduan Suara BBI semakin solid dan bisa tampil lebih banyak lagi untuk mengharumkan nama sekolah. Haturnuhun support nya untuk anak anak ya Mr”, ungkap mama Malika, Ibu Muti’ah Murni.
“Kami selaku pribadi dan lembaga mengucapkan terima kasih kepada Dinas Pendidikan Kota Bogor, seluruh guru SD Bina Insani, manajemen, staf admin, tim akademik dan supporting Bosowa School, pelatih padusa, dan OB (office boy) yang telah mendukung kegiatan ini mulai dari persiapan, latihan, hingga pelaksanaan. Dan tak lupa ucapan terima kasih yang tidak terhingga kepada seluruh orang tua tim padusa SD Bina Insani yang telah membersamai dan mendukung penuh kegiatan ini, ungkap Kepala SD Bina Insani,” tutur Eka Rafikah.