Milenianews.com, Bengkulu– Dalam rangka merayakan Hari Ayah pada 12 November 2024, Shigor Montessori Islamic School, Bengkulu, menggelar kegiatan bertajuk “Satria” atau “Satu Hari Bersama Ayah Tercinta”. Acara ini bertujuan untuk menegaskan pentingnya peran ayah dalam perkembangan anak, dengan pendekatan khas Montessori yang menekankan peran orang tua dalam mendukung kemandirian, kepercayaan diri, dan rasa ingin tahu anak.
“Satria” mengajak para ayah untuk ikut serta dalam serangkaian aktivitas seru bersama anak-anak mereka, mulai dari fun cooking, melukis, hingga permainan yang mengedepankan kebersamaan. Momen ini memberikan kesempatan emas bagi ayah untuk lebih memahami dan mengamati kebutuhan anak mereka secara langsung, sesuai dengan prinsip Montessori yang mengedepankan pembelajaran berbasis anak dan menghargai setiap tahapan perkembangannya.
Putri Rezeki Rahayu, Lc., M.Ag., kepala sekolah Shigor Montessori Islamic School, mengungkapkan bahwa kehadiran ayah sangat penting dalam membangun memori positif, keterampilan sosial, dan kestabilan emosional anak. “Dalam metode Montessori, peran orang tua, terutama ayah, sangat krusial dalam menciptakan lingkungan yang mendukung anak untuk menjadi lebih mandiri dan berani mengeksplorasi dunia sekitarnya. Ayah yang terlibat tidak hanya memberi rasa aman, tapi juga mendampingi anak dalam belajar mengambil keputusan dan menghadapi tantangan,” ujarnya dalam rilis yang diterima Milenianews.com.
Kegiatan ini, menurutnya, bertujuan untuk mendorong para ayah agar lebih aktif dalam proses tumbuh kembang anak. “Kami berharap para orang tua, meskipun sibuk, tetap meluangkan waktu untuk hadir dalam momen-momen penting perkembangan anak. Ayah yang terlibat aktif akan memberi anak rasa percaya diri dan semangat belajar dengan rasa ingin tahu yang tinggi, seperti yang diajarkan dalam metode Montessori,” tambahnya.
Dengan adanya acara Satria, Shigor Montessori Islamic School berharap dapat meningkatkan kesadaran orang tua, terutama ayah, tentang betapa besar pengaruh mereka dalam menciptakan lingkungan yang penuh kasih, suportif, dan mendorong perkembangan anak secara holistik sesuai dengan prinsip Montessori.