Milenianews.com, Bogor- Bocah TK itu tampil di panggung memberikan ceramah di harapan murid-murid yang lain dan guru-gurunya. Tak hanya itu. Setelah berceramah selama beberapa menit, teman-temannya bertanya secara bergantian. Pertanyaan tersebut langsung dijawab oleh dai cilik itu, seperti seorang ustadz/ustadzah yang tampil di televisi. Secara keseluruhan, ia tampil sekitar ½ jam, dari pukul 09.00 sampai 09.30.
Itulah kegiatan Penampilan Dai Cilik yang diadakan oleh KB-TK Bina Insani Bogor. Penampilan Dai cilik merupakan salah satu rangkaian kegiatan Pekan Intensif Ramadhan (Pintar) yang digelar oleh KB-TK Bina Insani pada Ramadhan 1444 H.
“Penampilan Dai Cilik ini diadakan Senin sampai Kamis, 3-6 April 2023,” kata Penanggung Jawab (PIC) program Dai Cilik SBBI, Rina Marlina SPd AUD, Rabu (5/4/2023).
Ia menambahkan, setiap hari, kegiatan Penampilan Dai Cilik itu mengangkat tema yang berbeda. Hari pertama, temanya ‘Adab kepada Allah’. Hari kedua, temanya ‘Adab kepada kedua orang tua’. Hari ketiga, temanya ‘Adab kepada guru’. Dan hari terakhir, temanya ‘Adab kepada teman-teman’.
“Tiap hari yang berceramah satu orang, karena setelah ceramah ada tanya jawab, yang dijawab langsung oleh dai cilik itu sesuai pengetahuan mereka. Jawaban mereka terkadang mengejutkan dan tidak terduga,” ujarnya.
“Melalui kegiatan Penampilan Dai Cilik ini, para siswa KB-TK Bina Insani dilatih lebih percaya diri, untuk tampil sebagai seorang ustadz/ustadzah. Dalam hal ini, tema ceramah ditentukan,” tuturnya menambahkan.
Baca Juga : Serunya Bubble Party di KB-TK Bosowa Bina Insani
Rina menyebutkan, kegiatan Penampilan Dai Cilik itu mendapatkan respons yang sangat baik dari para siswa. “Terbukti, mereka sangat antusias untuk bertanya, yang kemudian dijawab langsung oleh penceramah cilik tersebut. Dengan demikian, suasana sangat hidup,” ujar Rina.