Keceriaan PresGo National Culture di SD Prestasi Global-Depok

Milenianews.com, Depok– Pada Kamis, 17 Oktober 2024, SD Prestasi Global-Depok,  menggelar perayaan Hari Batik Nasional melalui kegiatan bertajuk PresGo National Culture di Dome Area Al-Farabi. Peringatan ini menandai hari ketiga pelaksanaannya dan diikuti oleh siswa Fase C, yaitu kelas 5 dan 6.

Suasana acara begitu meriah ketika seluruh guru dan siswa mengenakan baju batik dengan berbagai motif khas dari daerah-daerah di Indonesia, mencerminkan keragaman budaya Nusantara yang kaya.

Tidak hanya mengenakan batik, para siswa juga terlibat dalam kegiatan kreatif, yakni membuat motif batik sendiri di  atas kanvas. Mereka dibimbing oleh para guru untuk memahami sejarah batik dan teknik dasar dalam mendesain pola tradisional.

Antusiasme siswa terlihat ketika mereka menciptakan motif-motif yang terinspirasi dari batik daerah seperti Batik Ceplok dari Yogyakarta, Batik Mega Mendung dari Cirebon, Batik Parang dari Solo, dan lainnya.

Baca Juga : Merayakan Warisan Budaya, SD Prestasi Global-Depok Gelar Hari Batik

Setiap kelas juga berkesempatan mempresentasikan hasil kreasi batik mereka, sekaligus menambah wawasan tentang filosofi di balik setiap motif, seperti Batik Parang yang melambangkan keberanian dan ketangguhan.

Kepala Sekolah SD Prestasi Global, Mustopa, bersyukur atas kelancaran kegiatan PresGo National Culture. Ia menekankan “bahwa batik bukan hanya untuk acara formal, tetapi juga bagian dari gaya sehari-hari.”

Direktur Sekolah Prestasi Global, Ahmad Faisal, turut berterima kasih kepada semua pihak yang terlibat dalam kesuksesan PresGo National Culture. “Kami berharap agar melalui kegiatan ini, siswa semakin mencintai batik sebagai warisan budaya yang perlu dijaga dan dilestarikan,” kata Ahmad Faisal.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *