Tetap Bugar Selama Puasa dengan Kiat Olahraga yang Tepat

Olahraga saat Puasa

Milenianews.com, Jakarta – Berolahraga selama bulan puasa tetap dapat dilakukan dengan nyaman asalkan mengikuti langkah-langkah yang tepat. Dokter spesialis kedokteran olahraga lulusan Universitas Airlangga, dr. Risky Dwi Rahayu, Sp.KO, membagikan kiat agar olahraga tetap menyenangkan selama menjalankan ibadah puasa.

Baca juga: Dosen Gizi IPB University Rekomendasikan Jenis Olahraga yang Tepat selama Puasa

Hal ini disampaikan dalam diskusi daring yang berlangsung di Jakarta. Dokter Risky, yang berpraktik di Rumah Sakit Muhammadiyah Taman Puring Jakarta, memberikan beberapa saran agar olahraga tetap aman dan efektif selama bulan puasa.

Pertahankan Target Olahraga Tanpa Perubahan Ekstrem

Kiat-kiat ini dibagikan dalam diskusi yang diadakan pada hari Jumat (8/3). Dalam kesempatan tersebut, ia menekankan pentingnya menjaga rutinitas olahraga tanpa harus melakukan perubahan ekstrem.

Dokter Risky menekankan bahwa masyarakat yang sudah memiliki kebiasaan berolahraga sebaiknya mempertahankan target sebelumnya tanpa membuat target baru yang lebih berat selama menjalankan puasa. Sementara itu, bagi mereka yang baru ingin memulai olahraga, dianjurkan untuk melakukan riset terlebih dahulu guna mengetahui durasi yang sesuai.

Ia menjelaskan bahwa olahraga dengan intensitas tinggi yang dilakukan secara mendadak dapat menimbulkan cedera. Oleh karena itu, penting untuk memulai dengan intensitas sedang dan menaikkannya secara bertahap. “Jadi harus kita mulai dengan yang sedang-sedang saja dan pelan-pelan menaikkannya. Kalau tadi direkomendasikan 30 menit, minimal kalau misalkan mau mencapai 150 menit per minggu. Jika mungkin 30 menit masih belum tercapai enggak apa-apa, kita bisa mulai dengan 10 menit dulu,” ujar dr. Risky.

Baca juga: Olahraga Saat Ramadan, Kapan Waktu yang Paling Tepat?

Untuk tetap aman berolahraga selama puasa, dr. Risky menyarankan beberapa langkah. Pertama, membagi waktu latihan menjadi sesi singkat dengan intensitas yang sesuai. Jika biasanya seseorang berolahraga selama 30 menit, saat puasa bisa dibagi menjadi tiga sesi dengan masing-masing 10 menit. Kedua, menjaga hidrasi dan memperhatikan asupan makanan dengan memperbanyak karbohidrat kompleks, protein berkualitas tinggi, serta vitamin dan mineral.

Tonton podcast Milenianews yang menghadirkan bintang tamu beragam dari Sobat Milenia dengan cerita yang menghibur, inspiratif serta gaul hanya di youtube MileniaNews.

Editor: Aisyah Ditta Fitrinandasari. T

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *