Milenianews.com, Jakarta – ANTAM membuat emas tiga dimensi (3D) yang lengkap dengan berbagai fitur keamanan. Hal itu tersampaikan pada Peluncuran Emas Batangan Imlek Shio Kelinci, Jakarta, Kamis (5/1).
Baca juga : Harga Emas Antam Tembus Rp.1 juta lebih
Pada kesempatan ini, PT Aneka Tambang Tbk (ANTAM) memperkenalkan emas batangan 3D pertama di Indonesia. Selain memiliki tampilan yang unik, emas batangan ini juga memiliki fitur keamanan, di antaranya yakni microtext, QR code dan rainbow effect pada permukaan produk.
Microtext merupakan kode khusus berukuran sangat kecil pada permukaan emas yang di produksi
dengan tingkat akurasi yang tinggi. Sehingga sulit untuk dipalsukan.
Rainbow effect akan memberikan efek warna khusus pada permukaan emas Batangan. Sedangkan fitur QR code akan mempermudah pelanggan memperoleh informasi tentang produk-produk Logam Mulia lainnya.
Direktur Operasi dan Produksi ANTAM, I Dewa Wirantaya mengatakan bahwa sebagai market leader, ANTAM berupaya membuat perbedaan produk agar bisa memenuhi harapan pelanggan.
Baca juga : Masker Termahal di Dunia, Terbuat dari Emas dan Ribuan Berlian
“Sebagai collectible items, emas Imlek Kelinci Air akan menjadi produk yang bernilai dalam jangka panjang dan tak lekang oleh waktu,” katanya.
Jangan sampai ketinggalan info terkini bagi generasi milenial, segera subscribe channel telegram milenianews di t.me/milenianewscom.