Milenianews.com, Jakarta – Rumah masa lalu legenda rock, Freddie Mercury, yang terletak di London resmi dijual. Rumah ini kabarnya dijual dengan kisaran harga 30 juta poundsterling atau sekitar 600 miliar Rupiah.
Garden Lodge, yang berlokasi di Kensington, barat London, merupakan tempat tinggal bagi vokalis Queen selama 11 tahun. Rumah ini menawarkan berbagai fitur mewah, termasuk ruang duduk bergaya Jepang, ruang gambar dengan langit-langit tinggi, bar/perpustakaan, dan pusat musik.
Baca juga: SIF Masukkan Musisi Indonesia ke Dalam Buku Terbarunya
Rumah peninggalan legenda rock, Freddie Mercury yang dibeli 44 tahun lalu
Melansir dari CNN, Freddie Mercury membeli properti ini pada tahun 1980 secara spontan saat pertama kali mengunjunginya. Selama satu dekade berikutnya, ia bekerja sama dengan arsitek interior dan desainer spesialis, Robin Moore Ede, untuk merenovasi rumah tersebut.
Dengan menggunakan bahan-bahan terbaik dan selera desain pribadinya, Mercury menciptakan apa yang ia sebut sebagai “rumah pedesaan di pusat London”. Ruang makan rumah ini pun dicat dengan warna kuning citrus, yang kabarnya merupakan warna favorit Mercury. Selain itu. ruangan ini dihiasi dengan aksen warna permata di bagian langit-langitnya.
Ruang gambar, tempat grand piano yang digunakan Mercury untuk menciptakan “Bohemian Rhapsody”, menawarkan pemandangan indah ke taman properti yang dihiasi dengan pohon magnolia besar dan fitur air terinspirasi oriental.
Baca juga: Siap Nikmatin Warna Musik noui dari EP Terbarunya
Suite utama properti ini dapat diakses melalui apa yang dulu merupakan ruang ganti Mercury. Ruangan ini dilapisi cermin dari lantai hingga langit-langit, dengan pintu lemari ganda untuk menyimpan pakaian dan kostum panggungnya.
Setelah kematiannya pada tahun 1991, Mercury mewariskan properti ini kepada sahabat dekatnya, Mary Austin. Austin, yang telah merawat rumah tersebut selama lebih dari 30 tahun, memutuskan untuk melelang sekitar 1.400 barang milik Mercury tahun lalu.
Sekarang, dia mencari pembeli untuk Garden Lodge dengan tawaran melebihi 30 juta poundsterling atau sekitar 600 miliar rupiah.
Baca juga: Film ‘Bob Marley One Love’ Antara Musik dan Perjuangan
Menurut Austin, rumah ini telah menjadi “kotak kenangan yang paling indah” dan tempat yang penuh dengan “cinta dan kehangatan di setiap ruangan”. Dia berbagi bahwa rumah ini merupakan tempat kedamaian dan rumah seorang seniman sejati. Kini, dia ingin meneruskan rasa kedamaian itu kepada orang berikutnya yang akan membeli rumah ini.
Garden Lodge bukan hanya sebuah properti mewah, tetapi juga memiliki nilai sejarah yang tak ternilai sebagai bagian dari warisan salah satu musisi legenda rock terbesar sepanjang masa.
Tonton podcast Milenianews yang menghadirkan bintang tamu beragam dari Sobat Milenia dengan cerita yang menghibur, inspiratif serta gaul hanya di youtube Milenianews.