Milenianews.com, Solo Raya – Belasan mitra driver Gojek resmi memiliki rumah baru berkat program Kredit Pemilikan Rumah (KPR) bersubsidi. Selasa (8/11), telah terjadi serah terima surat akad jual beli rumah bagi driver Gojek yang telah memenuhi kriteria.
Program ini terlaksana berkat kolaborasi Gojek bersama Bank BTN, Perumnas, serta Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Republik Indonesia (KemenPUPR).
“Kami mengapresiasi kolaborasi ini dalam mendukung peningkatan taraf hidup para mitra driver Gojek,” kata Head of Indonesia Region, Gede manggala.
Baca juga : Gojek Berupaya Bangkitkan Mobilitas di Era Pasca Pandemi
Gede menyatakan bahwa Gojek membuat program ini untuk membantu mitra driver memiliki rumah dengan KPR Bersubsidi. “Kami merencanakan program ini bertujuan mengurangi hambatan yang dihadapi para mitra untuk memiliki penghidupan yang lebih baik,” ungkapnya.
Gojek Berkolaborasi Bersama Bank BTN, Perumnas, Hadirkan Subsidi KPR Untuk Mitra Driver
Sementara itu, salah satu mitra driver Gojek yang mendapatkan program KPR bersubsidi ini adalah Alexander Hogiono Yogo Kusuma. Alex yang memimpikan memliki rumah, akhirnya terwujud melalui program ini. “Kurang lebih 10 tahun sampai akhirnya anak kami lahir, dan di tahun yang sama kami juga mendapatkan rumah,” ucap Alex.
Melalui program ini, Alex merasakan kemudahan dalam hal administrasi. Selain itu, karena adanya sistem pemotongan saldo harian dari dompet mitra, pembayaran cicilan menjadi lebih ringan.
Dr. Ir. Herry Trisaputra Zuna, SE, MT selaku Direktur Jenderal Pembiayaan Infrastruktur Pekerjaan Umum dan Perumahan RI sangat mendukung program kolaborasi ini. “Program melalui skema BP2BT ini merupakan salah satu aksi nyata untuk mendorong kepemilikan rumah layak huni dan terjangkau bagi pekerja sektor informal,” katanya.
Bank BTN yang bertindak sebagai institusi penyedia KPR dan Perumnas sebagai pengembang rumah meluncurkan Program KPR ini pada September 2022. Kegiatan ini guna memberikan kemudahan akses pemilikan rumah bagi para mitra driver. Fasilitas kemudahan yang tersebut salah satunya, nilai uang muka khusus Rp2 juta dan cicilan pembelian rumah mulai dari Rp 885.000 – Rp1,3 juta per bulan. Rumah yang tersedia bagi para mitra adalah hunian tipe 27/60 seharga Rp140 Juta dengan bantuan subsidi uang muka Rp40 juta dari program BP2BT oleh pemerintah.