Milenianews.com, Jakarta – Dalam merayakan sekaligus memanfaatkan hari kemerdekaan, Gojek mengajak masyarakat rayakan ‘#PastiAdaJalan, Semangat Indonesia’. Pada perayaan ini, Gojek ingin mengajak masyarakat Indonesia menggunakan aplikasi Gojek sebagai solusi khas Indonesia dalam mempermudah kehidupan sehari-hari. Salah satunya adalah memanfaatkan produk Hemat di layanan transportasi dan pesan-antar makanan.
Catherine Hindra Sutjahyo, Presiden Gojek Unit Bisnis On-Demand Services GoTo, mengungkapkan bahwa solusi Hemat ‘#PastiAdaJalan, Semangat Indonesia’ bisa memperluas pasar Gojek di Indonesia. Hal tersebut bisa terjadi karena masyarakat bisa mendapatkan layanan dengan harga yang terjangkau.
Baca juga: Gojek Tidak Beri THR ke Driver?
“Inovasi ini lahir dari pemahaman kami terhadap kebutuhan masyarakat luas Indonesia yang menginginkan pilihan layanan yang lebih ekonomis. Ini merupakan strategi Gojek untuk menjangkau konsumen yang lebih luas, sekaligus meningkatkan peluang pendapatan mitra,” lanjut Catherine dalam konferensi pers pada Kamis (10/8).
Dari inovasi Hemat Gojek tersebut, pengguna Gojek bisa memanfaatkan GoFood Mode Hemat yang memberikan jaminan ongkos pengiriman yang murah mulai dari Rp.3 ribu hingga Rp.5 ribu. untuk pesanan dari resto terdekat. Selain layanan antar makanan, pengguna juga bisa bepergian dengan GoCar Hemat yang pasti bisa didapatkan dengan harga yang lebih ekonomis.
Baca juga : Gojek Hadirkan Layanan Baru dengan GoCar Luxe
Sebagai bagian dari inisiatif #PastiAdaJalan, Semangat Indonesia, Gojek juga turut menyelenggarakan program undian mulai 7 Agustus hingga 1 Oktober 2023. Setiap transaksi menggunakan produk Gojek seperti GoFood, GoRide, GoCar, GoSend, atau GoMart, pelanggan bisa mendapatkan satu (1) tiket undian.
Kemudian, pelanggan berkesempatan memenangkan beragam hadiah yang luar biasa seperti Toyota Innova Zenix G Hybrid CVT 2023. Informasi lebih lanjut mengenai program undian bisa kalian akses melalui gojek.com atau di banner aplikasi Gojek.
Jangan sampai ketinggalan info terkini bagi generasi milenial, segera subscribe channel telegram milenianews di t.me/milenianewscom.