Lisa BLACKPINK Bakal Meriahkan Piala Oscar 2025

Lisa BlackPink

Milenianews.com, Jakarta – Lisa, anggota grup girl K-Pop BLACKPINK, akan tampil di panggung penghargaan Academy Award atau lebih dikenal sebagai Piala Oscar tahun 2025. Hal ini menjadi momen bersejarah karena untuk pertama kalinya artis K-Pop tampil di acara bergengsi tersebut.

Penampilan Lisa bersama Doja Cat dan Raye akan berlangsung di Dolby Theatre, Ovation Hollywood, Amerika Serikat. Academy Awards ke-97 akan disiarkan langsung dari tempat tersebut.

Baca juga: Blackpink Resmi Rilis Jadwal Konser Tur Dunia Tahun 2025

Ajang Academy Awards ke-97 dijadwalkan berlangsung pada hari Minggu, 2 Maret 2025. Pengumuman resmi mengenai daftar penampil telah dibuat oleh The Academy pada Senin, 24 Februari 2025 waktu setempat.

Lisa akan tampil bersama rapper Amerika Doja Cat dan penyanyi-penulis lagu asal Inggris, Raye. Ketiga artis global ini dipilih sebagai bagian dari daftar penampil dalam ajang penghargaan film tersebut.

Lisa, Doja Cat, dan Raye akan membawakan penampilan langsung pertama dari single terbaru mereka, “Born Again.” Lagu ini dirilis pada 7 Februari 2025 sebagai bagian dari album penuh pertama Lisa yang akan datang, berjudul “Alter Ego“.

“Tiga global superstars. Satu momen #Oscar yang epik. Doja Cat, Lisa BLACKPINK, dan RAYE. Akan tampil di panggung untuk perayaan sinema yang memukau,” tulis akun media sosial X The Academy.

Baca juga: 10 Film yang Diprediksi Akan Memenangkan Oscar 2025

Kolaborasi ini menjadi bagian dari perayaan sinema yang memukau di Academy Awards. “Born Again” telah sukses memulai debutnya di berbagai tangga lagu, termasuk peringkat 69 di Hot 100, nomor 12 di Billboard Global Excl. US, dan nomor 22 di Global 200. Hal ini semakin meningkatkan antusiasme terhadap penampilan mereka dalam acara bergengsi tersebut.

Tonton podcast Milenianews yang menghadirkan bintang tamu beragam dari Sobat Milenia dengan cerita yang menghibur, inspiratif serta gaul hanya di youtube Milenianews.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *