News  

Jokowi Evaluasi Penerapan PSBB

Evaluasi PSBB oleh Presiden Jokowi

Milenianews.com, Jakarta – Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengevaluasi pelaksanaan pembatasan sosial berskala besar (PSBB) di empat provinsi dan 22 kabupaten. Jokowi ingin memastikan PSBB diterapkan secara ketat dan efektif.

Baca Juga : PSBB Fase Kedua di Jakarta, Anies : Sekarang Fase Penegakkan

“Saya melihat beberapa kabupaten dan kota telah melewati tahap pertama dan akan masuk ke tahap kedua. Ini perlu evaluasi, mana yang penerapannya terlalu over terlalu kebablasan dan mana yang masih kendor,” kata Jokowi di Istana Negara, Jakarta Pusat, Senin (4/5).

Menurutnya, evaluasi penting untuk perbaikan PSBB di tahap dua. Ia mengingatkan kepala daerah harus memiliki target yang jelas dalam penerapan PSBB.

“Misalnya berapa jumlah pengujian sampel yang telah dilakukan, tes PCR (reaksi berantai polimerase) yang dilakukan,” ujar Jokowi.

Jokowi mengatakan PSBB di Tangerang akan lebih fokus mengawasi sektor industri dan pasar tradisional

Kepala Negara tak mau PSBB berujung sia-sia. Selama PSBB, kepala daerah harus melacak penderita virus Corona secara agresif.

“Kemudian apakah isolasi yang ketat juga dilakukan, karena saya melihat ada yang sudah positif saja masih bisa lari dari rumah sakit, yang PDP (pasien dalam pengawasan) masih beraktivitas ke sana ke mari,” beber Jokowi.

Baca Juga : PSBB Fase Kedua di Jakarta, 603 Perusahaan Melanggar Aturan, 89 Ditutup

Sejumlah provinsi dan kabupaten melanjutkan PSBB ke tahap dua. Wilayah ini meliputi DKI Jakarta, Bekasi, Tangerang Selatan, Depok, dan Tangerang. Dalam PSBB tahap dua ini, Tangerang salah satunya lebih fokus mengawasi sektor industri dan pasar tradisional yang masih beroperasi. (afr)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *