Film Jurassic World: Dominion Ditunda Setelah Pandemi Selesai

Jurassic World

Milenianews.com, Jakarta – Sutradara Colin Trevorrow mengumumkan sejumlah orang yang terlibat produksi film Jurassic World: Dominion positif Covid-19. Colin mengumumkan kabar ini melalui media sosial, Rabu, (7/10).

“Bangun dengan kabar dari kami terdapat beberapa orang dengan tes positif virus Corona di Jurassic World: Dominion. Semua di tes dinyatakan negatif tidak lama setelah itu. Tetapi karena protokol keamanan kami berhenti selama dua minggu. Kembali secepatnya,” tulis Colin di Twitter.

Baca Juga : Serial baru Camp Cretaceous akan Tayang 18 September

Universal Pictures menceritakan kronologi hasil tes tersebut. Pada malam sebelumnya, mereka mendapat kabar beberapa kru dalam produksi film itu dinyatakan positif Covid-19. Namun, pada tes selanjutnya terbukti negatif yang diketahui pagi harinya.

Syuting Jurassic World tetap ditunda

Meski hasil tes menunjukkan negatif, Universal Pictures menunda produksi film Jurassic World: Dominion. Beberapa yang semula dinyatakan positif dan yang memiliki kontak erat menjalani isolasi mandiri.

“Imbasnya, syuting film dihentikan sementara dan akan dilanjutkan merujuk pedoman keselamatan yang ditetapkan,” ujar perwakilan Universal Pictures, dikutip dari Variety, Kamis (8/10).

Baca Juga : Dominion Melanjutkan Shooting yang Sempat Tertunda

Sebelumnya, Universal Pictures dikabarkan menghabiskan sekitar USD5 juta (setara Rp.73,7 miliar) untuk biaya protokol kesehatan. Universal juga mengumumkan perilisan film  Dominion ditunda dari 2021 ke 10 Juni 2022.(Ahmad Fachrurozi)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *