Event, News  

P3D Jakarta Siap Hadirkan Rektor Cyber University dalam Podcast Produktivitas Episode VI

Podcast Produktivitas

Milenianews.com, Jakarta — Pusat Pengembangan Produktivitas Daerah (P3D) Dinas Tenaga Kerja, Transmigrasi, dan Energi Provinsi DKI Jakarta akan menyelenggarakan Podcast Produktivitas Jakarta Episode VI pada Kamis mendatang, 24 Juli 2025. Mengusung tema “Produktivitas Sektor Pendidikan Tinggi: Isu Integritas dan Tantangan di Era Teknologi Digital”, acara ini akan menjadi ruang dialog strategis lintas sektor untuk mendorong mutu dan produktivitas sumber daya manusia di bidang pendidikan tinggi.

Di samping itu, kegiatan ini akan menghadirkan Gunawan Wijaksono, Rektor dari Cyber University yang terkenal sebagai Kampus Fintech Pertama di Indonesia, sebagai narasumber utama. Dengan latar belakang akademik dan profesional yang kuat di bidang teknik dan tata kelola teknologi informasi, Gunawan akan memaparkan pentingnya integritas dalam lingkungan akademik serta bagaimana institusi pendidikan tinggi dapat beradaptasi terhadap tantangan transformasi digital.

Baca juga: Bersama P3D DKI Jakarta, Cyber University Berperan Aktif Tingkatkan Produktivitas Nasional

“Melalui pendekatan yang berbasis kebijakan dan praktik lapangan, diskusi ini diharapkan mampu memberikan sudut pandang baru dalam pengelolaan pendidikan tinggi yang tidak hanya unggul secara akademik, tetapi juga berdaya saing dan beretika tinggi,” ujar Gunawan dalam rilis yang diterima milenianews.com, Selasa (22/7).

Sementara itu, sebagai penyelenggara, P3D menegaskan bahwa podcast ini merupakan bagian dari komitmen berkelanjutan untuk membangun ekosistem pendidikan yang produktif melalui dialog terbuka dan kolaboratif antar pemangku kepentingan. Rekaman diskusi akan disiarkan melalui kanal resmi P3D sebagai sarana diseminasi gagasan dan kebijakan publik kepada khalayak luas, khususnya civitas akademika dan pelaku pendidikan di Jakarta.

Baca juga: Menuju Pemerintahan Cerdas: Cyber University Siap Gelar AI Cyber & Fintech Summit 2025!

Mereka juga berharap, dengan menghadirkan pemimpin dari institusi pendidikan tinggi berbasis teknologi seperti Cyber University, Podcast Produktivitas Jakarta Episode VI diharapkan dapat menginspirasi penguatan peran pendidikan tinggi dalam meningkatkan daya saing bangsa di era digital.

Tonton podcast Milenianews yang menghadirkan bintang tamu beragam dari Sobat Milenia dengan cerita yang menghibur, inspiratif serta gaul hanya di youtube Milenianews.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *