Milenianews.com – Suga BTS kejutkan Army dengan persiapan Variety show online sendiri dengan tajuk SUCHWITA.
Hal tersebut mengemuka setelah BTS mengumumkan bahwa mereka akan mulai aktif pada aktivitas individu dan mulai terjun dalam berbagai konten solo.
Baca juga : Cetak Rekor, Single Album Jin BTS Tembus 1 Juta Copy, Daebak!!
J-Hope resmi langsungkan debut solonya dengan judul “Arson” dan mendapat pernghargaan MAMA 2022.
Jin merilis lagu solonya “The Astronaut” yang membuat sejarah baru, penjualan terbanyak dalam waktu singkat sebelum WAMIL.
Jungkook yang membawa lagu Piala Dunia Qatar 2022 dan berhasil membuat banyak orang dan Army bangga akan prestasi yang diraihnya.
RM juga akan merilis album solonya tidak lama lagi, dilanjut dengan Suga yang akan menghibur Army dengan Variety Show solo miliknya yang bertajuk SUCHWITA.
Belum lama ini teaser perdana SUCHWITA rilis pada kanal YouTube BANGTANTV Senin (28/11).
Tajuk SUCHWITA merupakan gabungan nama Suga dan lagu solonya yang berjudul Daechwita.
Baca juga : Jungkook BTS Cetak Sejarah KPop di Piala Dunia Qatar 2022
Variety show ini berkonsep talk show santai dengan Suga sebagai hostnya.
Kabar yang didapat dari kanal YouTube BANGTANTV, episode pertama akan tayang pada tanggal 5 Desember 2022 jam 10 malam waktu Korea Selatan.
Pada teaser perdananya, akan ada tamu perdana yang datang. Hal ini menuai banyak dugaan dan rasa penasaran dari para Army.
YOONGI'S NEW PROGRAM SUCHWITA pic.twitter.com/YWIzZEP2Fb
— hourly yoongi (@hourIyng) November 28, 2022
Army dan para natizen ramai menduga bahwa tamu perdana yang akan datang adalah RM leader dari BTS.
Baca juga : Jin BTS Akan Segera Merilis Single Solonya, The Astronaut Sebelum Mendaftar Wamil
“Bagaimana mereka menutupi wajah Namjoon (RM BTS) jika kita sudah bisa mengidentifikasinya hanya dengan senyum dan suaranya,” komentar salah satu netizen pada Idntimes.com Senin (29/11).(Nikita Earlene Salsabila)
Jangan sampai ketinggalan info terkini bagi generasi milenial, segera subscribe channel telegram milenianews di t.me/milenianewscom.