Heboh! Ucapan Ulang Tahun Dari Bjorka Untuk Menkominfo

Heboh! Ucapan Ulang Tahun Dari Bjorka Untuk Menkominfo
Sumber: likein.id

Milenianews.com – Tepat tanggal 10 september 2022, Menteri Komunikasi dan Informasi, Johnny Plate merayakan ulang tahunnya yang ke 66. Pada hari ulang tahunnya tersebut, pria kelahiran NTT 66 tahun yang lalu tersebut mendapatkan ucapan dari hacker “BJORKA”.

Belakangan ini hacker yang menggunakan nama ‘Bjorka’ ini sedang ramai sebagai bahan perbincangan. Hacker tersebut menjadi perbincangan karena telah membocorkan data-data pribadi milik pejabat Indonesia.

Baca Juga : Hacker Retas TV dan Platform Rusia Sebarkan Pesan Antiperang

Ucapan Ulang Tahun Dari Bjorka

Pada hari ulang tahunnya yang ke 66 itu, Johnny Plate mendapat ucapan selamat dari Hacker Bjorka. Ucapan tersebut mengutip dari lagu anak-anak berjudul “ Jhonny Yes Papa”.

“Happy birthday johnny johnny yes papa ” tulis Bjorka, dalam akun Telegram miliknya Bjorkanism, Pada Sabtu (10/9) kemarin.

Bukan hanya sekedar mengucapkan selamat ulang tahun, Bjorka juga membocorkan data pribadi milik Johnny Plate. Beberapa data yang ia bocorkan di antaranya NIK (Nomor Induk Kependudukan), Kartu Keluarga, alamat lengkap, nama istri, nama orang tua hingga nomor vaksinasi.

Beberapa waktu sebelumnya Bjorka juga pernah membocorkan beberapa surat rahasia Presiden Jokowi termasuk dari Badan Intelijen Negara (BIN). Bukan hanya itu, dia juga pernah membocorkan 1,3 juta data penduduk yang teregistrasi dalam SIM card.

Masih terhadap Menkominfo, Bjorka juga pernah mengucapkan kalimat yang tidak etis.

“Stop being an Idiot,” tulis Bjorka dalam tulisannya di breached.to.

Karena ucapan kasar dari Bjorka tersebut, membuat Menteri Johnny Plate melakukan pengecaman. Menurutnya, perihal penanganan kejahatan siber seperti kebocoran data ini di luar kewenangan Kemenkominfo.

“Kominfo hanya bisa bekerja di payung hukum yang tersedia dan aturan yang tersedia. Tidak bisa bekerja melampaui kewenangan, apalagi menabrak tupoksi lembaga atau institusi lainnya,” ujar Menkominfo di Komisi I DPR RI (7/9) lalu.

Baca Juga : Kominfo Usut Kasus Dugaan Kebocoran Data Pengguna Indihome

Menurut dirinya, semua serangan siber bukanlah domain dari Kemenkominfo tetapi SBSN dan semua diatur jelas dalam regulasi.

“Dalam hal ini ingin kami sampaikan dalam PP 71 tahun 2019 terhadap semua serangan siber, leading sector dan domain penting tugas pokok dan fungsi bukan di kominfo. Terhadap semua serangan siber atas ruang digital menjadi domain teknis BSSN,” ujarnya.(Reporter 5/Tommy)

Jangan sampai ketinggalan info terkini bagi generasi milenial, segera subscribe channel telegram milenianews di t.me/milenianewscom.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *