Milenianews.com, Jakarta – Buat kamu pecinta buku, September ini ada kabar yang bikin hati seneng! Ikatan Penerbit Indonesia (Ikapi) resmi ngebuka Indonesia International Book Fair (IIBF) ke-45 yang digelar 24–28 September 2025 di Assembly Hall, Jakarta International Convention Center (JICC), Senayan.
Baca juga: Rektor UIN Ar-Raniry di IIBF 2025: Literasi Ekonomi Jadi Kunci Hadapi Era Pasca-Minyak
Dengan tema kece “Exploring Content, Enlightening Mind”, ajang ini jadi surga literasi. Bayangin aja, ada 500 ribu buku lebih yang bisa kamu borong dengan harga ramah kantong. Belum lagi, hadir juga 125 peserta, 150 acara literasi, plus 160 narasumber dari berbagai negara. Totalnya ada 20 negara yang ikut meramaikan pameran buku paling gede di Indonesia ini.
Literasi adalah fondasi kemajuan bangsa
Ketua Umum Ikapi, Arys Hilman Nugraha, ngasih highlight soal pentingnya literasi buat masa depan bangsa. “Kemajuan bangsa tidak bisa dilepaskan dari kapasitas literasi masyarakatnya. Sumber utama literasi yang tak tergantikan adalah buku,” jelas Arys lewat rilis resmi Ikapi (25/9).
Arys juga nggak nutup mata sama tantangan industri buku di tanah air, mulai dari minat baca yang masih rendah, akses literasi yang belum merata, sampai masalah klasik: pembajakan.
“IIBF menjadi panggung strategis untuk memulai langkah perubahan tersebut,” tegasnya.
Biar makin seru, Ketua Panitia IIBF 2025 Wahyu Rinanto ngenalin program baru yang fresh banget: Indie Book Fest. “Kami ingin memberikan ruang lebih luas bagi penerbit independen, khususnya untuk memperkenalkan karya mereka,” kata Wahyu.
Baca juga: LSBPI MUI Luncurkan buku “Ensiklopedia Budaya Islam Indonesia” di Ajang IIBF 2025
Selain itu, ada juga program kece lain kayak Indonesia Rights Fair (IRF) buat ketemuin penerbit lokal dengan agen internasional, Story Market yang jadi jembatan buku ke film atau konten digital, sampai Ikapi Awards 2025 buat ngerayain insan perbukuan terbaik tahun ini.
Jadi, IIBF 2025 nggak cuma soal belanja buku. Lebih dari itu, ini adalah ajang ketemu ide-ide baru, nambah insight, sekaligus ngerasain vibes seru dari dunia literasi global. Jangan sampai kelewatan, ya!
Tonton podcast Milenianews yang menghadirkan bintang tamu beragam dari Sobat Milenia dengan cerita yang menghibur, inspiratif serta gaul hanya di youtube Milenianews.