Milenianews.com, Jakarta – Sulistyawati Anggraeni sudah mendapatkan reputasi sebagai seorang influencer yang sering membagikan konten seputar travelling. Lebih dari sekadar perjalanan, dia juga aktif dalam mereview tempat makan dan vila-vila.
Namun, sebelum meraih kesuksesan dan memiliki 115 ribu pengikut di instagram, Anggraeni memulai kariernya dari awal. Ketika pandemi melanda, dia memutuskan untuk melakukan staycation di daerah Bogor, Jawa Barat, yang tidak terlalu jauh dari tempat tinggalnya.
Baca juga : Inilah Sosok Afni Z : Influencer yang Berbagi Kebaikan Melalui Medsos
Pilihan untuk berkunjung ke tempat wisata yang dekat dengan rumahnya tidak dilakukan begitu saja. Ia berkomitmen untuk mendukung ekonomi dalam negeri, terutama di sektor perhotelan dan pariwisata.
Oleh karena itu, setiap bulan, dia berencana melakukan staycation. Tujuannya untuk memberikan dukungan nyata kepada industri dalam negeri yang terdampak pandemi.
Sulistyawati Anggraeni inspirasi orang lain untuk dukung ekonomi domestik
Melalui akun instagram pribadinya @sulistyaqilla, dia berbagi pengalamannya dan menginspirasi orang lain untuk mendukung ekonomi domestik melalui aktivitas perjalanan dalam negeri.
Anggraeni juga pernah merasa prihatin pada saat melakukan staycation, resort yang ia kunjungi tampak sepi pengunjung. Situasi ini membuatnya merasa berduka karena ia memikirkan perekonomian para staf di resort tersebut.
Perasaannya pada saat itu antara gembiraan dan sedih. Kegembiraan datang karena ketenangan resort yang sepi memberinya kesempatan untuk merasakan suasana yang nyaman dan leluasa dalam mengambil foto-foto.
Namun, kepedihannya muncul karena sepi pengunjung tersebut juga berarti dampak negatif terhadap ekonomi Indonesia secara keseluruhan, termasuk gaji para staf yang mungkin tidak menerima gaji penuh pada saat itu.
Namun, perlahan-lahan situasi pariwisata di Indonesia sudah mulai membaik. Bahkan, sekarang telah muncul banyak tempat wisata baru setelah pandemi.
Baca juga : Inilah Sosok Afni Z : Influencer yang Berbagi Kebaikan Melalui Medsos
Anggraeni juga aktif membagikan momen-momen bersama keluarganya dalam perjalanannya. Ia sering memuat konten mengenai kunjungan ke berbagai destinasi wisata dalam kanal YouTube dan akun media sosialnya.
Jangan sampai ketinggalan info terkini bagi generasi milenial, segera subscribe channel telegram milenianews di t.me/milenianewscom.