Milenianews.com, Jakarta – Tim robotika ITS (Institut Teknologi Sepuluh Nopember) meraih prestasi gemilang dalam ajang Internasional FIRA RoboWorld Cup 2023 yang berlangsung di Wolfenbuettel, Jerman. Tim yang bernama ICHIRO dan IRIS berhasil raih 24 penghargaan sekaligus.
Muhtadin ST MT, Koordinator Pembimbing Tim Robotika ITS, menyatakan bahwa kompetisi robot ini merupakan acara tahunan yang berlangsung oleh Federation of International Robot Sport Association (FIRA). Fokus dari kompetisi ini adalah pengembangan robot yang mampu bergerak secara mandiri dan menyelesaikan berbagai tugas di area terbatas.
FIRA RoboWorld Cup tahun ini banyak yang mengikuti, berbagai universitas ternama dari berbagai negara. Termasuk Brazil, Meksiko, Malaysia, Korea, Taiwan, Jerman, dan Rusia. Tim ICHIRO ITS telah berpartisipasi dalam FIRA RoboWorld Cup sejak tahun 2016 secara berturut-turut, dan berhasil mencatatkan prestasi yang mengesankan di kompetisi tersebut.
Baca juga : Agnes Monica bersama Tim Raih Juara Kompetisi APEC 2023!
Tim Robotika ITS Raih 24 Penghargaan Kompetisi Dunia
Diuji Basket – Panahan
Atha Andara Utomo, Team Leader ICHIRO ITS, mengungkapkan bahwa tim kembali berpartisipasi dalam sub-lomba Humanoid Robot Cup (Hurocup). Lebih rinci, Hurocup dibagi menjadi dua kelas lomba berdasarkan ukuran dan bobot robot. Kelas pertama adalah Hurocup Pro Adult size, dengan batasan maksimum tinggi 180 cm dan berat 50 kg. Sementara itu, kelas kedua adalah Hurocup Pro Kid size, dengan batasan maksimum tinggi 60 cm dan berat 20 kg.
Robot ICHIRO Adult Size berhasil meraih berbagai kemenangan, termasuk Juara 1 pada beberapa kategori seperti Mini DRC, Lari Sprint, Lari Rintangan, Panahan, Angkat Beban, dan Maraton. Mereka juga mendapatkan Juara 2 pada kategori All Round, dan Juara 3 pada kategori Basket.
Robot ICHIRO Kid Size 1 juga mencatat prestasi yang gemilang, meraih Juara 1 pada kategori Sepak Bola, Juara 2 pada kategori All Round, Mini DRC, dan Lari Rintangan, serta Juara 3 pada kategori Lari Sprint, Angkat Beban, Basket, dan Maraton.
Sementara itu, robot ICHIRO Kid Size 2 meraih Juara 2 pada kategori Maraton, Angkat Beban, dan Sepak Bola. Serta Juara 3 pada kategori All Round, Lari Rintangan, dan Mini DRC.
Raih Posisi Pertama di Mobil Tanpa Awak
Tim IRIS ITS juga turut berpartisipasi dalam FIRA RoboWorld Cup 2023, mengikuti sub-lomba Simulation Autonomous Car. Dalam sub-lomba ini, peserta harus menciptakan bahasa pemrograman untuk mobil tanpa awak. Sehingga mobil tersebut dapat melewati rintangan dan bergerak dengan cepat.
Performa mobil tanpa awak tersebut disimulasikan untuk dinilai. Tim IRIS ITS berhasil meraih posisi pertama dalam sub-lomba ini.
Dengan tambahan prestasi dari Tim IRIS, Muhtadin menyampaikan bahwa tim robotika yang terwakili oleh ICHRIO dan IRIS berhasil membawa pulang total 24 penghargaan dalam ajang kompetisi ini yang berlangsung dari tanggal 17 hingga 21 Juli lalu.
Jangan sampai ketinggalan info terkini bagi generasi milenial, segera subscribe channel telegram milenianews di t.me/milenianewscom.