News  

Akhirnya! Proyek Tol Jogja-Bawen Mulai Bulan Ini

Tol Jogja

Milenianews.com, Yogyakarta – Beredarnya isu proyek tol di Jogja sudah terdengar dari tahun 2019, akhirnya awal tahun 2022, masyarakat mengetahui kebenaran isu tersebut. 

Mengutip dari TribunJogja, Satker Pelaksana Jalan Bebas Hambatan (PJHB) Kementerian PUPR Wijayanto mengonfirmasi hal tersebut pada Minggu (30/1). 

Baca Juga : Curah Hujan Tinggi, Tol Cipali Amblas

“Peletakkan batu pertama (graundbreaking) direncanakan pada bulan Maret, kemarin sempat bicara pertengahan-akhir Februari. Tapi kita fokus di bulan Maret,” kata Wijayanto.

Sebelum peletakkan batu pertama ini, pihak pengelola harus menuntaskan pembebasan lahan Seksi 1. Saat ini, proses pengadaan tanah sudah mencapai 86%. Sisanya adalah tanah berstatus Tanah Kas Desa (TKD) dan wakaf.

Proyek jalan Tol Jogja – Bawen ini memiliki total 75,8 km dan terbagi menjadi 6 Seksi, yaitu : Seksi 1 Jogja – Banyurejo sepanjang 8,25 km, Seksi 2 Banyurejo – Borobudur 15,26 km, Seksi 3 Borobudur – Magelang 8,08 km, Seksi 4 Magelang – Temanggung sepanjang 16,46 km, lalu Seksi 5 Temanggung – Ambarawa 22,56 km, yang terakhir Seksi 6 Ambarawa – Interchange (IC) Bawen 5,21 km. 

Melansir dari okezone.com, untuk Seksi 1 Tol Jogja – Bawen memiliki dua bentuk, yaitu elevated (melayang) dan di atas tanah. Titik awal proyek ini berada di Tirtoadi, Kecamatan Mlati dan berakhir di Banyurejo, Kecamatan Tempel.

Bagi masyarakat yang terkena dampak proyek tol ini akan diberi Uang Ganti Kerugian (UGK), menurut Humas PT Jasa Marga Jogja- Bawen, Banu Subekti mengestimasikan dana pembebasan lahan sebesar Rp. 7,5 Triliun. 

Kemudian, untuk mengantisipasi kemacetan pada Jalan Tol Jogja–Bawen, dua pintu tol akan dibangun di Ambarawa dan Bawen. 

Baca Juga : 3 Wisata Kuliner Hits di Jogja yang Wajib Kamu Kunjungi!

“Dua pintu tol tersebut bagian dari enam ruas pintu tol yang berada di sepanjang Tol Jogja – Bawen dengan harapan mengurangi kemacetan.,”ujar Kepala TU Pejabat Pembuat Komitmen Jalan Tol Jogja -Bawen, Budi Prasetyo.

Selain itu, rencananya akan dibangun rest area di Desa Kebondalem, Kecamatan Jambu, Kabupaten Semarang. (Reporter 2)

 

Jangan sampai ketinggalan info terkini bagi generasi milenial, segera subscribe channel telegram milenianews di t.me/milenianewscom.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *