Milenianews.com, Jakarta – Sejarah Isra Miraj dikenal sebagai keajaiban setelah wahyu Al-Qur’an diturunkan kepada Nabi Muhammad SAW. Isra Miraj adalah peristiwa penting bagi umat islam.
Peristiwa ini terjadi pada 27 Rajab di tahun kedelapan kenabian. Pada tahun 2022 Isra Miraj diperingati pada Senin (28/2).
Baca Juga : Menyusuri Keanekaragaman Tradisi Isra Miraj di Tanah Jawa
Isra berarti perjalanan Nabi Muhammad SAW dari Masjidil Haram di Mekah ke Masjidil Aqsa di Yerusalem.
Selama dalam perjalanan, malaikat Jibril mengajak Nabi Muhammad SAW untuk singgah shalat di beberapa tempat seperti Thayyibah, Madyan, Thursina dan Betlehem.
Miraj adalah peristiwa Nabi Muhammad dari bumi ke Sidratul Muntaha bersama Malaikat Jibril. Saat menapaki langit ketujuh, Rasulullah SAW sempat bertemu dengan beberapa nabi.
Pada langit pertama, Rasulullah bertemu dengan Nabi Adam. Pada langit kedua, bertemu dengan Nabi Isa AS, Nabi Yusuf AS.
Di langit ketiga, Nabi Idris AS di langit keempat, Nabi Harun AS. Sedangkan di langit kelima dan di langit keenam bertemu Nabi Musa AS.
Selama perjalanan, Nabi Muhammad SAW dihadapkan oleh beberapa godaan. Godaan pertama, ketika nabi ditawari minum khmar atau susu.
Rasulullah SAW lebih memilih untuk minum susu. Selain itu, Nabi Muhammad SAW juga selalu diganggu oleh iblis, setan, dan perempuan penggoda.
Langit ketujuh yakni Sidratul Muntaha menjadi akhir perjalanan Nabi Muhammad SAW. Perintah yang diterima oleh Rasulullah saat itu, yakni berupa perintah shalat 50 waktu dalam satu hari.
Namun saat menerimanya, Nabi Muhammad SAW diperingatkan oleh Nabi Musa untuk memperhatikan kemampuan umatnya.
Maka saat itu, Nabi Muhammad SAW meminta keringanan pada Allah sehingga perintah shalat menjadi lima waktu dalam satu hari. Sejak itu umat Islam harus melakukan shalat wajib lima waktu.
Amalan Isra Mi’raj
Berikut terdapat beberapa amalan yang dapat soba milenia lakukan untuk memperingati Isra Mi’raj:
-
Puasa
Umat Islam dianjurkan untuk menjalankan puasa pada 27 Rajab atau puasa sunnah pada 10 hari pertama di bulan Rajab.
Puasa Rajab mempunyai banyak keutamaan, salah satunya mendapat pahala selayaknya puasa sebulan penuh, dijauhkan dari pintu neraka, dibukakan pintu surga, dicatat amalnya.
2. Memperbanyak istighfar
Amalan lain yang dianjurkan selama bulan Rajab menjelang Isra Mi’raj adalah membaca doa sayyidul istighfar.
3. Memperbanyak doa
Selain memperbanyak istighfar, sobat juga dapat membaca doa berikut ini sebagaimana yang dianjurkan oleh Rasulullah SAW.
اَللّٰهُمَّ بَارِكْ لَنَا فِي رَجَبَ وَشَعْبَانَ وَبَلِّغْنَا رَمَضَانَ
Allahumma baarik lanaa fii rojaba wa sya’bana wa ballighnaa romadhonaa
“Ya Allah berikan kami keberkahan di bulan Rajab dan Sya’ban dan sampaikan kami pada bulan Ramadhan.”
4. Dzikir menjelang Isra Miraj
Berikut bacaan dzikir yang pernah diajarkan oleh Nabi Ibrahim kepada Rasulullah SAW menjelang Isra Miraj.
لاَ حَوْلَ وَلاَ قُوَّةَ إِلاَّ بِاللَّ
La haula wala quwwata illa billah
“Tidak ada daya dalam menjauhi maksiat dan tidak ada upaya menjalankan ketaatan melainkan dengan pertolongan Allah.”
Baca Juga : Berikut Makanan Favorit Nabi Muhammad SAW yang Perlu Kamu Tahu
Itu penjelasan mengenai sejarah dan amalan yang patut sobat lakukan untuk merayakan Isra Mi’raj. Semoga bermanfaat.(Reporter 3)
Jangan sampai ketinggalan info terkini bagi generasi milenial, segera subscribe channel telegram milenianews di t.me/milenianewscom.