Milenianews.com – Banyak mahasiswa beranggapan bahwa mengerjakan tugas pada waktu deadline akan membuat otak cenderung bekerja lebih cepat.
Mahasiswa yang mempunyai kebiasaan mengerjakan pada waktu deadline populer dengan istilah deadliner.
Baca Juga : Deretan Tempat Wisata Populer di Bandung, Cocok Dikunjungi Bareng Ayang!
Tahukah sobat milenia, bahwa mengerjakan tugas pada waktu deadline belum tentu dapat terselesaikan dengan benar, karena dikerjakan secara terburu-buru.
Selain itu, jika sobat terus-menerus melakukan hal tersebut akan menimbulkan kelelahan.
Maka dari itu, penting untuk menghindari prinsip ‘deadliner’ terhadap tugas atau pekerjaan. Untuk menghindari kebiasaan menunda mengerjakan tugas tersebut, sobat dapat mencoba tipsnya berikut ini:
-
Membuat to do list atau pengelompokkan tugas
Menyusun jadwal, dapat membantu untuk mengorganisir tugas yang menumpuk. Sobat dapat membuat jadwal tugas atau pekerjaan berdasarkan beberapa aspek, diantaranya prioritas, dan deadline tugas tersebut.
Hal yang dapat sobat lakukan yaitu menggunakan sticky note yang ditempel di tempat yang sering sobat lihat.
Tujuannya agar to do list tersebut, dapat berguna membantu menyelesaikan tugas di jauh-jauh hari sebelum deadline.
2. Mengatur durasi
Mengatur durasi dalam mengerjakan tugas dapat membantu sobat menyelesaikan tantangan tersendiri.
Seperti membagi waktu antara membaca materi, membuat kerangka, dan mengerjakan soal lainnya.
3. Membuat deadline palsu
Tujuan membuat deadline palsu agar sobat tidak menunda-nunda untuk mengerjakan tugas. Kuncinya, membuat target kapan sobat ingin menyelesaikan tugas tersebut.
4. Fokus
Dalam tahap mengerjakan tugas, berusahalah untuk tetap fokus agar satu per satu tugas tersebut dapat selesai tepat waktu.
5. Mengatur waktu istirahat
Ketika sobat merasakan lelah saat mengerjakan tugas, ada baiknya untuk meluangkan istirahat selama 10-30 menit. Tujuannya agar setelah beristirahat, sobat dapat fokus kembali dan semangat untuk mengerjakan tugas.
Baca Juga : 7 Contoh Karya Tulis Ilmiah yang Baik dan Benar
Lakukan tips di atas agar sobat dapat menghindari prinsip ‘deadliner’, untuk membuat tugas atau pekerjaan menjadi selesai dengan cepat dan baik. Selamat mencoba!(Reporter 3)
Jangan sampai ketinggalan info terkini bagi generasi milenial, segera subscribe channel telegram milenianews di t.me/milenianewscom.