Selamat! Erick Thohir Resmi Menjadi Ketua Umum PSSI

Erick thohir sebagai ketua umum pssi

Milenianews.com, Jakarta – Erick Thohir terpilih sebagai Ketua Umum Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI). Terpilihnya Erick setelah mendapatkan mayoritas suara pemilih di Kongres Luar Biasa (KLB) di Hotel Shangri-La Jakarta pada Kamis (16/2).

Baca juga : Alasan PSSI Berhentikan Liga 2

“Berdasarkan penghitungan suara suara, untuk Aa Nyalla total suara 22, Erick Thohir 64 suara, dengan demikian ketua umum PSSI Terpilih periode 2023-2027 adalah Bapak Erick Thohir,” ujar Ketua Komite Pemilihan (KP) Amir Burhanuddin saat membacakan hasil pengumuman pemilihan ketum PSSI.

Erick memperoleh 64 suara, di atas La Nyalla yang hanya memperoleh 22 suara. Sedangkan dua calon lainnya, Doni Setiabudi dan Arif Putra Wicaksono, tidak memperoleh suara.

Amir mengatakan, KLB kali ini diikuti oleh 86 pemilih yang terdiri dari 34 asosiasi provinsi (asprov), 18 klub Liga 1, 15 klub Liga 2, 16 klub Liga 3, serta asosiasi futsal, asosiasi pelatihan dan asosiasi sepak bola putri.

Baca juga : PSSI Sanksi Arema FC, Larang Main di Kandang Satu Musim

Erick Thohir ditemani Ratu Tisha dan Zainudin Amali sebagai Waketum 1 dan 2. Sebelumnya, saat pemilihan Waketum sempat terwarnai drama suara hilang. Akhirnya, penghitungan suara tersebut diulang kembali. Waketum terpilih, Yunus Nusi, juga mengundurkan diri, setelah terjadi kesalahan penghitungan tersebut.

Jangan sampai ketinggalan info terkini bagi generasi milenial, segera subscribe channel telegram milenianews di t.me/milenianewscom.

Exit mobile version