Lenovo Rilis Ponsel Gaming Legion dengan Refresh Rate 144Hz

Milenianews.com - Lenovo akhirnya meluncurkan ponsel gaming legion pertamanya. Spesifikasi yang ditawarkan juga siap bersaing dengan segmen ponsel gaming lainnya.

Milenianews.com – Lenovo akhirnya meluncurkan ponsel gaming legion pertamanya. Spesifikasi yang ditawarkan juga siap bersaing dengan segmen ponsel gaming lainnya. Legion Duel atau Legion Pro untuk China ini memiliki refresh rate 144Hz, prosesor Snapdragon 865+ dan juga kamera pop-up yang dipasang di samping.

 

Ponsel gaming Lenovo Legion Duel ini akan diumumkan berbarengan dengan Asus ROG Phone 3, yang juga sama-sama menggunakan prosesor Snapdragon 865+ dari Qualcomm.

Dikutip dari GSM Arena(23/7), Legion Duel dilengkapi layar AMOLED 6,65 inci dengan refresh rate 144Hz. Layarnya menampilkan bezel tipis, dual speaker dan dilengkapi dengan pembaca sidik jari built-in di dalam layar dan sampling sentuh 240Hz. Kamera pop-up selfie yang dipasang di samping mempunyai ukuran resolusi 20MP. Lenovo Duel memiliki kamera utama 64MP dengan lensa ultrawide 16MP yang terletak di tengah.

Selain chipset ditenagai chipset Snapdragon 865+, ponsel ini juga memiliki RAM LPDDR5 16GB dan penyimpanan UFS 3.1 512GB. Serta kekuatan baterainya yang cukup tinggi, 5.000 mAh yang dipisahkan menjadi dua sel 2.500 mAh.

Sumber : GSM Arena

Lenovo Duel juga menggunakan sistem pendingin canggih dengan dua pipa panas. Juga motor getaran ganda X-axis Lenovo U-Engine untuk lebih dari 100 jenis pola getaran panjang dan 13 jenis pola respons rendah.

Pihak Lenovo mengklaim, bahwa saat ini sudah ada 130 game lebih yang mendukung tampilan refresh rate 144Hz. Dan kemungkinan akan terus meningkat.

Baca Juga : Qualcomm Siapkan Snapdragon 855+ untuk Smartphone Gaming

Sumber : GSM Arena

Harga Lenovo Ponsel Gaming Legion

Ponsel ini menawarkan fast charging 90W yang dapat mengisi penuh hanya dalam 30 menit dengan dua port pengisi daya USB-C satu di bagian bawah dan lainnya di sisi kiri untuk mengisi dua sel secara bersamaan.

Di China ponsel gaming Lenovo Duel ini dibanderol dengan harga sesuai varian berikut ini:

  • RAM 8GB/ ROM 128GB: Rp 7,3 Juta
  • RAM 12GB/ ROM 128GB: Rp 8,1 Juta
  • RAM 12GB/ ROM 256GB: Rp 8,7 Juta
  • RAM 16GB/ ROM 512GB: Rp 12,5 Juta.
Exit mobile version