Milenianews.com, Kediri– Baitul Maal Hidayatullah (BMH) terus berkontribusi dalam edukasi dan pemberdayaan umat. Paling anyar BMH Jawa Timur menjadi narasumber di Pembekalan Praktik Pengelolaan ZISWAF (PPZ) di Home Theater, Gedung Perpustakaan IAIN Kediri, Ahad (8/12/2024).
Kegiatan bertema “Pemberdayaan Ekonomi Berkelanjutan melalui Dana ZISWAF” membekali peserta strategi pengelolaan zakat, infak, sedekah, dan wakaf. Harapannya, pengelolaan ZISWAF yang efektif mampu menciptakan dampak ekonomi berkelanjutan.
“Dana ZISWAF bisa menjadi solusi ekonomi masyarakat. Pengelolaan yang inovatif menciptakan beasiswa, usaha mikro, hingga infrastruktur sosial,” kata Ust. Senidin, narasumber dari BMH.
Baca Juga : BMH dan FOZ Malang Raya Meriahkan Hari Amal Bakti ke-79 Kemenag di Malang
Imam Muslim, kepala Divisi Program BMH Jawa Timur, menegaskan bahwa program ZISWAF BMH sudah memberdayakan masyarakat. “Kami sudah menjalankan program seperti sumur bor, UMKM, dan beasiswa santri tahfiz,” ujarnya dalam rilis yang diterima Milenianews.com.
Mahasiswa IAIN Kediri mengikuti pembekalan dengan antusias. Mereka berdiskusi langsung dengan narasumber untuk mempelajari praktik terbaik pengelolaan ZISWAF di berbagai sektor.
Melalui kegiatan ini, peserta diharapkan mampu menerapkan wawasan baru tentang ZISWAF demi terciptanya ekonomi masyarakat yang mandiri dan inklusif.