Milenianews.com – Belakangan ini, banyak orang yang tidak tau cara menolak sesuatu atau permintaan orang lain. Apalagi orang tersebut sudah banyak membantu kita. Namun jangan salah, itu memang tidak buruk tapi juga bukan perbuatan yang baik, bisa jadi itu termasuk perbuatan people Pleaser.
Tahukah sobat milenia apa itu People Pleaser? Jadi, people pleaser merupakan ciri orang yang selalu ingin menyenangkan orang lain lewat perkataan maupun tindakan.
“People pleaser adalah orang-orang yang memprioritaskan orang lain dibanding dirinya sendiri, bahkan jika itu merugikan dia pun tidak masalah,” jelas Jennyfer, M.Psi., Psikolog Klinis Dewasa dan Remaja, Sabtu (27/11/21).
Baca juga: Belajar Untuk Berkata “Tidak” Pada Waktu yang Tepat!
Biasanya perilaku ini bermula dengan selalu mengiyakan permintaan, arahan, atau ajakan orang lain bahkan tanpa memikirkan diri sendiri. People pleaser ini memiliki rasa tidak enakan yang tinggi hingga akhirnya merasa “capek sendiri” karena selalu menuruti orang lain.
Untuk itu, sobat milenia perlu tahu, jika tidak apa-apa jika kita menolak permintaan orang lain. Belajarlah untuk mengatakan “tidak” jika kamu memang tidak ingin melakukannya. Terlebih lagi jika sesuatu itu bukanlah hal yang memiliki manfaat bagi sobat milenia.
Baca juga : Istilah Deep Talk, Obrolan yang Lebih Dibutuhkan Milenial
Hal ini perlu kamu terapkan dalam diri kau sendiri, karna tidak mungkin jika kamu selalu mengikuti kemauan orang lain padahal kamu sendiri perlu istirahat yang cukup. Mulailah untuk mencintai diri sendiri mulai saat ini. Karena dengan kita lebih mencintai diri sendiri bisa semakin menambah produktifitas kerja. Dan pada akhirnya kita bisa bantu orang lain ketika kita sudah senggang.
Jadi, jangan takut untuk menolak permintaan atau keinginan orang lain jika kamu keberatan. Kamu bisa menggunakan kata tidak, di waktu ini sangat membantu kamu dalam menolak ajakan mereka lho.