Film  

Lightyear Tayang di Bioskop, Kapan Tayang di Layanan Streaming?

Lightyear Tayang di Bioskop, Kapan Tayang di Layanan Streaming?

Milenianews.com –  Buzz Lightyear dari film “Toy Story” akan menjadi pemeran utama di film “Lightyear”. Lightyear merupakan film animasi garapan Pixar dan Disney baru saja rilis di bioskop. Setelah tayang secara global di bioskop, biasanya film-film dari Studio ini akan tayang di platform streaming mereka. Nampaknya film Lightyear juga akan tayang di layanan streaming Disney+.

Sama seperti di film Toy Story, nama tokoh utama film ini juga Buzz Lightyear. Akan tetapi, pengisi suara sosok Buzz yang karismatik itu bukan lagi Tim Allen. Aktor Chris Evans yang kemudian menggantikan peran tersebut.

Baca Juga : Sutradara Toy Story 4 Garap Live Action Little Monsters

Film “Lightyear” mengisahkan tentang perjalanan Kapten Unit Perlindungan Alam Semesta dari korps Space Ranger Aliansi Intergalaksi, Buzz Lightyear, ke luar angkasa. Dalam perjalanan menuju planet asing, Buzz menerima misi berbahaya untuk mengeksplorasi planet baru. Sekelompok robot jahat berusaha menggagalkan misi mereka. Petualangan Buzz Lightyear di luar angkasa juga bersama seekor kucing bernama Sox.

Meskipun belum tayang di Indonesia, film ini sudah tayang di bioskop. Kendati demikian, Lightyear tetap akan perusahaan tayangkan di layanan streaming mereka nantinya. Belum ada informasi resmi terkait tanggal penayangannya di platform streaming. Namun kita bisa menebaknya dengan mengikuti jejak rilis streaming film sebelumnya.

Baca Juga : Daftar Film Paling Penggemar Nantikan di 2022

Black Widow membutuhkan waktu 89 hari setelah rilis layar lebar, Shang-Chi and the Legend of the Ten Rings membutuhkan waktu 70 hari, sedangkan Eternals membutuhkan waktu 68 hari. Doctor Strange in the Multiverse of Madness, yang paling baru, akan tayang 22 Juni mendatang setelah 47 hari tayang sejak tayang di bioskop.

Mengutip laporan dari CNET (22/6), berdasarkan angka-angka tersebut, kemungkinan Lightyear akan hadir di layanan streaming sekitar akhir Juli atau awal Agustus. Sejalan dengan itu, perusahaan sekarang menerapkan perjanjian 45 hari setelah rilis perdana di bioskop atas film-film yang akan tayang di platform tersebut.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *