UNM Gelar Acara Awarding Lomba Menyambut Dies Natalis ke-20

UNM Gelar Acara Awarding Lomba Menyambut Dies Natalis ke-20

Milenianews.com, Jakarta – Pada tanggal 8 Agustus 2001, Yayasan Indonesia Nusa Mandiri Mendirikan Sekolah Tinggi Manajeman Informatika dan Komputer (STMIK) Nusa Mandiri. Berdasarkan Surat Keputusan Menteri Pendidikan Nasional Republik Indonesia No. 17/DO/2003 tentang ijin untuk menyelenggarakan kegiatan pendidikan dengan nama STMIK Nusa Mandiri.

Pada tahun ini, tepat di usia 20 tahun berkiprah, juga menjadi tahun bersejarah bagi kampus. Karena STMIK Nusa Mandiri telah bertransformasi menjadi Universitas Nusa Mandiri (UNM). Transformasi ini sesuai dengan Surat Keputusan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) RI No.82/E/0/2021 Tentang Izin Penggabungan Sekolah Tinggi Manajemen Informatika dan Komputer Nusa Mandiri di Jakarta dan Akademi Pariwisata Tridaya di Jakarta Menjadi Universitas Nusa Mandiri pada 5 April 2021 silam.

Baca Juga : Fun Walk Meriahkan Dies Natalis Ke-18 Tahun Universitas Nusa Mandiri

Dalam rangka menyambut Dies Natalis Ke-20 Nusa Mandiri, maka kampus UNM menyelenggarakan beberapa rangkaian kegiatan. Seperti Lomba, Webinar/Talkshow serta Virtual Job Fair yang diperuntukan untuk pelajar, mahasiswa dan umum, untuk menyemarakkan hari jadi tersebut.

Berbagai Perlombaan Hadir Meriahkan Dies Natalis UNM ke-20

Beberapa lomba kampus UNM laksanakan antara lain, Lomba tiktok, cover song dan turnamen e-sport mobile legends. Lomba-lomba tersebut berlangsung pada bulan Agustus sampai bulan September 2021, dengan kategori peserta siswa SMA/SMK sederajat, mahasiswa, dan umum.

Setelah melalui berbagai tahapan lomba, akhirnya tiba pada kegiatan pemberian penghargaan (awarding) kepada para pemenang lomba pada Rabu (29/9). Dalam kegiatan ini, hadir juga Rektor Universitas Nusa Mandiri (UNM), Dr. Dwiza Riana. Dalam sambutannya, ia menyebutkan bahwa Dalam kiprahnya selama 20 tahun, Nusa Mandiri akan terus meningkatkan layanan pendidikan.

“Dies natalis 20 ini, UNM berusaha meningkatkan layanan akademik untuk mendukung pembelajaran mahasiswa dengan adanya layanan sistem pembelajaran daring. Selain itu kami juga berusaha meningkatkan layanan secara internal,” ujarnya.

Baca Juga : Universitas Nusa Mandiri Gelar MLBB Online Tournament untuk Pelajar SMA/SMK/Sederajat

Selain itu, Dr Dwiza juga mengucapkan selamat untuk para pemenang lomba yang turut memeriahkan rangkaian kegiatan Dies Natalis Nusa Mandiri ke-20.

“Saya mengapresiasi seluruh peserta yang mengikuti lomba dalam rangkaian Dies Natalis ke-20 Nusa Mandiri, saya ucapkan selamat juga untuk para juara dari masing-masing lomba.” Lanjutnya.

Ia juga berharap agar UNM bisa lebih meningkatkan layanan dan fasilitas kampus. “Mari sama-sama kita berdoa semoga Universitas Nusa Mandiri (UNM) ini bisa semakin maju dan dikenal di masyarakat sebagai kampus yang mandiri dan merdeka dalam kemandirian,” tutupnya.

Respon (1)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *