Sony Luncurkan AC Portable Reon Pocket 2

Sony Luncurkan AC portable Reon Pocket 2

Milenianews.com – Tahun lalu, Sony telah merilis AC portable yang dapat dipakai (wearable) bernama Reon Pocket melalui crowdfunding. Kini perusahaan yang berbasis di Jepang tersebut telah meluncurkan penerusnya, Sony Reon Pocket 2.

Jika kita lihat sekilas memang produk terbaru ini memang mirip dengan pendahulunya dalam hal desain. Akan tetapi Sony Reon Pocket 2 kini mempunyai fitur yang lebih baik dengan beberapa peningkatan.

Berkat peningkatan tersebut, Sony mengklaim Reon Pocket 2 mampu menawarkan tingkat penyerapan panas dua kali lipat. Sehingga dapat menghasilkan pendinginan yang lebih andal.

Baca Juga : Hindari Kerumunan Mitra, Gojek Terapkan Teknologi Geofencing

Reon Pocket 2 juga telah memiliki tingkat anti keringat yang lebih baik. Ini menjadikannya cocok untuk situasi olahraga atau latihan ringan. Namun perlu jadi perhatian, perangkat ini tidak sepenuhnya tahan air dan debu.

Versi awal yang meluncur tahun lalu menggunakan silikon. Sementara itu, kali ini Sony telah menggunakan stainless steel SUS316L untuk permukaan pendingin suhu. Bahan ini akan memberikan lebih banyak kekuatan dan mentransfer suhu yang lebih dingin dan lebih mudah ke kulit. Tidak ketinggalan pula fitur pengaturan empat tingkat suhu.

Baca Juga : Sony Kolaborasi dengan Firewalk Studios garap Game PS5

Kali ini perusahaan itu bermitra dengan merek pakaian olahraga seperti Le Coq Sportif, Munsingwear, dan Descente. Tujuannya untuk memproduksi berbagai pakaian golf yang memiliki saku untuk memasukkan AC portabel ini.

Namun jangan khawatir untuk sobat milenia yang ingin menggunakan alat ini, Sony sudah mempersiapkannya. Agar dapat menggunakan perangkat ini dengan pakaian biasa, Sony juga telah merancang aksesori tali leher. Harga untuk Sony Reon Rocket 2 adalah 14.850 yen (sekitar Rp2 juta).

Respon (14)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *