Indeks

Rizky Febian Tuangkan Duka Terdalam Lewat Lagu “Ku Rindu Ibu”

Rizky Febian Ku Rindu Ibu

Milenianews.com, JakartaSingle “Ku Rindu Ibu” dari Rizky Febian menjadi curahan perasaan kehilangan yang menderanya atas kepergian Sang Bunda. Lina, Ibunda Rizky meninggal dunia pada Januari 2020 silam. Akan tetapi, penyanyi yang akrab dengan sapaan Iky ini, belum sempat memberikan sesuatu kepada Sang Ibu.

“Lagu ‘Ku Rindu Ibu’ tercipta ketika rasa kehilangan teramat dalam bagi Iky saat Ibundanya meninggal. Lagu ini tercipta dalam waktu yang sangat singkat,” tulis deskripsi pada channel Youtubenya.

Baca Juga : Dua Penyanyi Muda Indonesia Sabet Penghargaan MAMA 2020

Lagu Ku Rindu Ibu menjadi curahan rasa kehilangan Rizky Febian

Menurutnya, karirnya bisa melambung seperti sekarang, berkat doa dari seorang Ibu yang untuknya. Namun sayang, sang Ibu sudah tiada. Lagu ini tercipta karena merasa kehilangan orang yang disayangnya.

“Jadi lagu ini merupakan bentuk pesan untuk ibu yang sudah tiada,” lanjutnya.

Selain itu, lagu ini juga untuk memotivasi orang lain agar selalu menjaga, menyayangi, dan memberi perhatian lebih kepada Ibu nya sendiri.

“Makna lagu Ku Rindu Ibu sendiri adalah bentuk kerinduan seorang anak yang belum bisa membahagiakan ibunya yang telah tiada. Lirik dalam lagu ini sangat menunjukkan rasa kehilangan. Belum bisa memberikan banyak hal bahagia,” ujarnya.

Baca Juga : Rahmania Astrini Masih Tak Percaya Kerja Bareng Produser Musik Beyonce

Tim RFAS yang memproduksi lagu ini dan Rizky Febian sendiri yang menentukan visualnya. Dalam musik videonya, terbalut dengan visual sederhana. Sangat menggambarkan rasa kehilangan setelah ditinggalkan oleh orang yang paling ia cintai.

Lagu ini pernah ia bawakan saat konser bulan Februari silam dengan aransemen yang berbeda.(Rifqi Firdaus)

Exit mobile version